DOSEN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS MERAIH THE 1st BEST PAPER PADA ACARA SEMINAR INTERNASIONAL “SRIWIJAYA ECONOMICS, ACCOUNTING AND BUSINESS CONFERENCE – SEABC” 28 – 29 SEPTEMBER 2023

Diposting pada

Sriwijaya Economics, Accounting, and Business Conference/SEABC ”

 

Keikutsertaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Untirta sebagai Co-Host pada Seminar Internasional “Sriwijaya Economics, Accounting, and Business Conference/SEABC” yang ke-8 yang dilaksanakan di Hotel Aryadutta Palembang, dengan tema “Business & Economics Post-Pandemic : Recovery, Digitalization, and Sustainability”, menjadi catatan tersendiri setelah salah satu wakil dari FEB yang mengikuti kegiatan tersebut meraih The 1st Best Paper.

Presentasi dan sesi diskusi yang padat, serta dihadiri oleh Prof. Marcus Marktanner dari Kennesaw State University, USA, serta beberapa Professor, juga peserta seminar sendiri menjadikan seminar di room 3 yang dimoderatori oleh Agil Novriansa, S.E., M.Sc., Ak., CA  ini hangat dan penuh argumen yang berisi. Selain Bu Yeni dan team, di ruangan ini pun tampil 4 team peserta seminar lainnya dengan topic: accounting and auditing.

 

 

 

Dengan penuh haru dan Bahagia Ibu Yeni Januarsi, SE.,Ak., M.Sc., CA., Ph.D., CAPM.,CAPF., mewakili team peneliti menerima penghargaan tersebut. Tema yang diangkat dalam papernya adalah “Economic Policy Uncertainty and Manager’s Choice Engaging Real Earnings Management: Evidence from Indonesia Capital Market”, dengan Prof. E.R. Taufik, SE.,MM.,M.Si., Ph.D sebagai penulis  kedua, dan Prof. Dr. Akhmadi, SE.,MM., sebagai penulis ketiga.