4 MAHASISWA FEB UNTIRTA JUARA PENULISAN FEATURES

Diposting pada

Empat dari 12 peserta Pelatihan Jurnalistik Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeritas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) Serang, Banten terpilih sebagai juara penulisan features yang digelar Redaksi Beritakarya.co.id. Empat juara penulisan features itu berhak mendapatkan hadiah pembinaan dari beritakarya.co.id.

CEO beritakarya.co.id, Iffan Gondrong mengatakan, lomba penulisan features yang dikhususkan bagi peserta Pelatihan Jurnalistik pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Untirta itu sengaja digelar untuk merangsang minat menulis mahasiswa.

Masih kata Iffan Gondrong, tulisan karya para mahasiswa peserta pelatihan jurnalistik itu akan ditayangkan di Merdia Online beritakarya.co.id secara berkala.

Menurut Iffan Gondrong, sejatinya juara yang dipilih hanya tiga peserta, namun karena lomba untuk katagori penulisan berita hanya satu peserta yang mengirimkan naskah berita, maka dia memutuskan untuk menambah jumlah juara penulisan features.

Juara Pertama berhak mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp500.000, Juara Kedua Rp300.000, Juara Ketiga Rp200.000, dan Juara Harapan I Rp.100.000.

Menurut rencana, penyerahan hadiah pembinaan akan diserahkan di Kantor Redaksi beritakarya.co.id di ASA Sport Center Cilegon, beberapa waktu mendatang.

Dekan Fakutas Ekonomi dan Bisnis Untirta, DR Fauzi Sanusi menyambut baik hal tersebut. Pria asal Kota Cilegon itu akan hadir di Kantor Redaksi beritakarya.co.id untuk menyasikan pemberian hadiah pembinaan tersebut.(K3)

Editor: Iffan Gondrong

 

Sumber : http://www.beritakarya.co.id/4-mahasiswa-fe-untirta-juara-penulisan-features/